SIMALUNGUN, Relasipublik — Giat Gotong-Royong kembali dilakukan oleh masyarakat Haranggaol, Kavling 06 , Kecamatan Haranggaol Horison, Kabupaten Simalungun.
Warga Kapling 06 membersihkan dengan memungut Sampah yang berada di pesisir Danau Toba wilayah Haranggaol, Sabtu (15/5).
Cuaca tampak cerah saat Gotong-royong tersebut. Antusias para pemuda dan Orang tua di lingkup Kapling 06 tampak gesit kendati memakai alat seadanya, seperti mesin babat, cangkul dan goni.
Adapun rute Gotong-royong Kapling 6 tersebut yakni dari pesisir Danau Toba tepat disamping depan Gereja GKPS Haranggaol sampai ke Jona yang telah ditentukan. (Soe)